Selasa, 12 April 2011

Pelajaran Seks untuk Pramuka

Jumat, 08/04/2011 13:45 WIB
Irna Gustia - detikHealth
London, Pramuka di Inggris tidak hanya belajar tentang berkemah, tali temali, kano atau hewan lebah. Kini Pramuka di Inggris juga dibekali pendidikan seks sehat untuk membantu mencegah tingginya penularan penyakit seksual di negeri tersebut.

Asosiasi Pramuka Inggris resmi meluncurkan pejaran seks untuk Pramuka pada 5 April 2011. Program pendidikan seks ini untuk Pramuka usia 14-18 tahun.

Program pendidikan seks untuk pramuka ini seperti dilansir SMH, Jumat (8/4/2011) dirancang untuk memberikan pengetahuan pada anak-anak muda tentang bagaimana hubungan seks yang sehat saat dewasa.

Program pendidikan seks bertajuk 'My Body, My Choice' ini meliputi berbagai aktivitas seperti pelajaran tentang kondom yang dikemas dalam bentuk kuis atau pelajaran penyakit seksual menular melalui kartu permainan (game).

Ada juga permainan pertukaran cairan dengan menggunakan cangkir plastik dan pewarna makanan, untuk menunjukkan seberapa cepat cairan dan infeksi menyebar.

"Kami ingin membantu orang muda untuk sadar, peduli dan percaya diri sehingga terhindar dari penyakit menular seksual," kata Ketua Pramuka Bear Grylls seperti dilansir dari SkyNews.

"Kita hanya punya satu tubuh, jadi hormatilah sehingga orang juga akan menghormatimu," lanjutnya.

Asosiasi Pramuka Inggris akan memberikan materi kursus untuk tiap kelompok pramuka yang disesuikan dengan usia. Dengan pendidikan seks ini diharapkan orang muda bisa lebih cerdas dalam menyikapi masalah seks dan penyakitnya.

Inggris merupakan negara tertinggi di Eropa yang memiliki kasus infeksi menular seksual dan kehamilan remaja.

Namun para kritikus mengingatkan bahwa pemberian pendidikan seks ini bisa membuat pemuka agama marah.

(ir/ver)

sumber: detikhealth

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | free samples without surveys