Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kota Jambi dilaksanakan pada tanggal 3 Mei 2012 di Aula Bappeda Kota Jambi, yang dibuka oleh Walikota Jambi selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka.
Walikota Jambi dr Bambang Priyanto dalam kata sambutannya meminta Gerakan Pramuka Kota Jambi bisa berperan dalam meningkatkan watak dan akhlak kaum muda.
Karena nilai-nilai yang ada di Pramuka bisa membentuk karakter bangsa yang baik.
"Saya harap kegiatan musyawarah cabang Pramuka bisa memunculkan generasi muda yang hebat," kata walikota pada pembukaan Musyawarah Gerakan Pramuka Kota Jambi di aula Bappeda Kota Jambi, Kamis pagi (03/05)
Pemilihan Kakwarcab Pramuka Kota Jambi
Sebelum pemilihan Ketua Kwartir Cabang, maka calon yang dimajukan harus menyampaikan visi dan misi. Calon tersebut adalah Ir Daru Pratomo dari Birokrat dan Muhammad Nasir, SE dari Swasta. Visi dan Misi nya Ir Daru Pratomo berangkat dari mimpi sedangkan M. Nasir menyampaikannya berangkat dari hati. Akhirnya Sekda Kota Jambi Ir Daru Pratomo kalah tipis dari Muhammad Nasir dalam pemilihan Kakwarcab Pramuka Kota Jambi, di aula Bappeda Kota Jambi, Kamis (03/05).
Menurut Nasir usai pemilihan, dirinya berterimakasih atas dukungan yang diberikan. "Saya akan berusaha membawa Pramuka Kota Jambi lebih baik lagi ke depannya," kata Nasir
0 komentar:
Posting Komentar